Cara Mengaktifkan Smartfren Oppo F9 dan F9 Pro (4G + Volte)

Anda sebagai pemilik Oppo F9 Pro ada informasi yang bermanfaat, yang mana HP dari Oppo ini telah support kartu Smartfren. Anda bisa menggunakan layanan operator Smartfren yang terkenal dengan internet unlimitednya.

HP keluaran bulan Augustus 2018 dari Oppo ini sudah dipersenjatai dengan Dual rear camera dan sekunder dengan kekuatan 24.8 MP, CPU dengan Chipset Helio P60 berkekuatan Octa-Core 2 GHz, RAM berkapasitas 6GB, penyimpanan internal berukuran 128GB, layar berukuran 6.3 dengan resolusi 1080 x 2280 pixels.

Selain itu juga dalam hal jaringan HP ini sudah support Band5 dan Band40 yang digunakan Smartfren untuk mengelar layanan mereka.

Jika Anda mengalami kendala saat menggunakan kartu Smartfren di ponsel Oppo F9 ini silahkan ikuti panduan dibawah ini.

Cara Smartfren HP Oppo

Mengaktifkan Kartu Smartfren

Setelah Anda membeli kartu Smartfren, wajib untuk mengaktivasi kartu SIM Smartfren terlebih dulu. Untuk caranya dapat melalui HP Oppo F9 Anda.

  • Buka apliaksi SMS di Oppo F9.
  • Ketik NIK#Nomor KK.
  • Kirim ke 4444.
  • Nanti akan dapat SMS pemberitahuan kalau aktivasi berhasil.

Cara Setting Internet Ke Smartfren

Agar intenet Smartfren bisa digunakan di Oppo F9, Anda perlu mengubah settingan default internet yang ada di ponsel Anda.

  • Buka Pengaturan Oppo F9.
  • Selanjutnya pilih SIM Ganda & Seluler.
  • Nanti akan masuk ke Pengaturan Kartu Bawaan.
  • Pilih opsi Internet kemudian pilih Smartfren.
  • Selanjutnya pada bagian Info & Pengaturan Kartu SIM.
  • Tap Smartfren.
  • Kemudian pilih Jenis Jaringan yang Disukai.
  • Pilih 4G/3G/2G (Otomatis).

Cara Membuat APN Smartfren

Seandainya internet Smartfren belum berjalan, Anda perlu cek kembali pengaturan APN Smartfren. Jika belum ada silahkan buat APN secara manual seperti dibawah ini.

  • Buka menu Settings di Oppo F9.
  • Pilih Smartfren.
  • Pilih Access Point Name.
  • Klik tanda + yang ada di pojok kanan atas.
  • Isi konfigurasi APN Smartfren.
    Nama Smartfren4G
    APN Smartfren4G
    Nama Pengguna smartfren
    Sandi smartfren
  • Setelah itu pilih Save.
  • Kemudian aktifkan APN tersebut.

Cara Mengaktifkan VoLTE Oppo F9

Jika Anda tidak bisa menggunakan jaringan Smartfren untuk melakukan panggilan telepon. Biasanya ada icon Volte distatus bar. Jika belum coba aktifkan lagi Volte di Oppo F9

  • Buka Pengaturan.
  • Pilih Dual SIM & Jaringan Seluler.
  • Lalu pilih Smartfren.
  • Aktifkan fitur VoLTE.

Kesimpulan

Smartfren dahulu merupakan operator khusus CDMA, seiring waktu mereka beralih ke GSM dengan jaringan 4G LTE. Mereka ini satu-satunya operator yang sudah mengadopsi layanan Volte.

VoLTE atau Voice Over LTE adalah layanan panggilan suara dan SMS di jaringan 4G, meskipun Anda mengunci jaringan ke 4G Only, Anda masih bisa melakukan panggilan telepon.

Demikianlah panduan bagaimana cara megaktifkan kartu Smartfren di Oppo F9 dan F9 Pro. Semoga petunjuk ini bermanfaat.