GCam Vivo Y91 dan Y91c Untuk Hasil Foto Lebih Berkualitas

Vivo Y91 memiliki lensa utama 13MP dan sensor kedalaman 2MP sedangkan untuk selfie, HP ini memiliki kamera 8MP yang dilengkapi dengan fitur beautification.

Hasil foto terlihat warnanya pucat dan kurang detail. Kamera di Vivo Y91 ini bekerja secara tidak konsisten, mengambil gambar yang bagus dan terkadang gambarnya jelek.

Selama menggunakan ponsel ini untuk memotret,  HDR di kamera Vivo Y91 kontrasnya cukup baik dibandingkan Hp dengan level harga yang sama. Secara keseluruhan, kameranya cukuo bagus apabila hanya untuk di postinga di sosial media.

Kita tidak bisa mengharapkan dalam kisaran harga ini untuk mendapatkan kualitas sempurna dalam setiap aspek kamera. Tetapi kita masih bisa lebih meningkatkan kualitasnya dengan bantuan aplikasi Gcam.

Apa Saja Fitur Dari GCAM Vivo Y91

Gcam adalah aplikasi kamera yang populer dan memiliki banyak fitur dan teknologi AI untuk meningkatkan kualitas foto. Beberapa fitur yang dimilikinya termasuk HDR+, Night Sight, Astrofotografi, panorama, dan keburaman lensa.

Fitur Night Sight memungkinkan pengguna untuk mengambil foto yang lebih baik dalam kondisi cahaya minim atau di malam hari. HDR+ adalah teknologi yang dirancang oleh Google untuk memproses foto dengan detail warna yang lebih baik dan rentang dinamis yang lebih luas, serta mengurangi noise pada kondisi pencahayaan rendah.

Sedangkan, Mode Potret memungkinkan pengguna untuk mengambil efek bokeh atau foto tipe potret tanpa menggunakan lensa zoom. Untuk fitur Photo Sphere memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar panorama 360 derajat untuk menangkap seluruh pemandangan di sekelilingnya.

Download GCAM Support Vivo Y91/Y91c

Gcam Vivo Y91
Jika kamu bingung mencari versi Gcam yang support dengan Hp Vivo Y91 dan Y91c. Kalian bisa menggunakan salah satu Gcam yang ada di bawah ini.

GCAM Wichaya 1.8

Modder Wichaya
Versi v1.8
Ukuran
14MB
Download Gcam Go Wichaya 1.8 APK

Gcam Greatness 2.5

Modder Greatness
Versi v2.5
Ukuran
42MB
Download Camera Go 2.5 Special APK

Cara Install Gcam Di Vivo Y91/Y91C

Berikut ini panduan cara install Gcam APK di Hp Vivo Y91, simak baik-baik langkah-langkahnya:

  1. Pergi ke Beranda Vivo dan jalankan aplikasi File Manager.
  2. Lalu masuk ke Penyimpanan Internal.
  3. Kemudian gulir ke bawah dan tap folder Downloads.
  4. Sekarang klik file Gcam APK yang sudah kalian download tadi.
  5. Ketuk Pengaturan jika muncul popup lalu aktifkan Izinkan dari sumber ini.
  6. Klik tombol Install untuk melanjutkan proses instalasi.
  7. Setelah selesai, luncurkan Google Camera.

Dengan menginstal aplikasi Gcam di Vivo Y91, kalian dapat mengambil foto dengan kualitas yang lebih baik, terutama dalam kondisi pencahayaan yang kurang. Kalian juga dapat mengedit pengaturan Gcam untuk meningkatkan hasil foto.

Selain itu, kalian juga dapat menggunakan config yang telah dibuat oleh pengembang atau orang lain untuk ponsel tertentu. Config Gcam dapat meningkatkan aspek-aspek fotografi.

Demikianlah cara mendownload dan menginstal Gcam di Vivo Y91 dan Y91c. Semoga aplikasi kamera ini kalian suka.

Leave a Comment