Cara Root Xiaomi Redmi 3s via Magisk / SuperSU Terbaru 2020

Cara Root Xiaomi Redmi 3S – Bagi kamu yang memiliki smartphone Xiaomi Redmi 3S/Prime/3X dan ingin di root untuk bisa memblokir iklan atau memasang custom rom. Mari ikuti tutorial dibawah ini, oke kita langsung saja.

Xiaomi kembali merilis smartphone terbarunya yang dibekali dengan fitur serupa, yang dinamakan Redmi 3s. Sesuai namanya, smartphone ini merupakan versi upgrade dari Xiaomi Redmi 3 yang dirilis pada awal tahun 2016 lalu.

Tak banyak perubahan yang dibawa smartphone ini, karena dari segi desain dan spesifikasinya hampir terlihat sama, sehingga yang membedakan kedua smartphone murah dengan teknologi canggih ini hanyalah masalah fitur.

Fitur Fingerprint menjadi salah satu bagian terpenting dalam urusan keamanan dan privacy. Karena data yang tersimpan di dalam Redmi 3s akan jauh lebih aman dibandingkan memakai lock sceen berpassword ataupun pattern.

Selain itu, kemampuan smartphone ini juga tak bisa di anggap remeh, meskipun harga Xiaomi Redmi 3s tetap terjangkau. Karena di dalamnya sudah ada RAM sebesar 2 GB yang berpadu dengan chipset Snapdragon 616.

Redmi 3s tetap dibanderol terjangkau, walaupun spesifikasinya tergolong premium dan tertinggi dikelasnya. Bahkan kamu juga telah mendapatkan memori internal sebesar 16 GB dan didukung penyimpanan eksternal dengan menggunakan slot microSD hingga 128 GB.

Nah untuk lebih jelasnya lagi, mari simak tutorial selengkapnya mengenai cara root Xiaomi Redmi 3s yang telah kami rangkum seperti berikut ini.

Pengertian Root Android

Rooting merupakan proses mendapatkan akses root untuk Xiaomi Redmi 3s. Hal ini umumnya dilakukan pada perangkat Android, namun rooting juga bisa terjadi pada perangkat lain berbasis Linux. Pada Linux dan OS seperti UNIX, pengguna root pada dasarnya sama dengan user administrator pada Windows.

Kelebihan Root

  • Bisa Hapus Aplikasi Bawaan
    Aplikasi sistem yang terlalu banyak akan memakan memori internal dan juga RAM di smartphone kamu. Sayangnya, kamu tidak bisa begitu saja menghapus aplikasi bawaan atau yang biasa disebut bloatware.Kamu bisa menghapus aplikasi bawaan ini dengan mempunyai akses Root dalam perangkat kamu.
  • Dapat Melakukan Backup dan Restore Aplikasi
    Salah satu cara agar smartphone kamu tetap dalam kondisi yang prima adalah dengan rutin melakukan Factory Reset. Nah, pasti kamu akan merasa repot jika harus meng-install ulang semua aplikasi. Cara paling ampuh dan mudah adalah dengan mem-backup semua aplikasi lewat Titanium Backup. Titanium Backup sendiri harus mempunyai akses Root untuk melakukan backup dan restore aplikasi yang ada di smartphone kamu.
  • Kontrol Kernel dan CPUDengan adanya akses Root di smartphone, kamu bisa melakukan overclock pada CPU smartphone kamu. Overclock sendiri dapat diartikan sebagai memaksa prosesor untuk dapat melakukan pekerjaannya sampai pada batas maksimalnya. Sudah pasti, dengan di-overclock-nya prosesor, smartphone kamu akan terasa lebih cepat dan ringan.
  • Menghindari Wakelock
    Wakelock adalah kondisi dimana sistem yang terbangun oleh aplikasi-aplikasi yang terus menerus berjalan di background. Kondisi ini pastinya dapat membuat smartphone kamu terasa lebih lambat dan cepat menghabiskan baterai juga.Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan aplikasi Greenify yang akan membuat aplikasi masuk ke mode hibernasi saat tidak digunakan.

Kekurangan Root

  • Rooting dapat menghilangkan garansi
  • Tidak Bisa Update Sistem Operasi Secara OTA
  • Mengalami kegagalan saat update OTA
  • Celah Keamanan Semakin Lebar

Cara Root Xiaomi Redmi 3S Dengan Magisk

Root Dengan Magisk
Magisk adalah sebuah tool untuk mendapatkan akses root di perangkat Android, yang pertama kali dikembangkan oleh topjohnwu di tahun 2016. Saat ini Magisk menjadi alternatif SuperSU, tidak hanya sekedar alat root, Magisk juga memiliki banyak fitur lain.

  1. Download file Root Magisk Universal Systemless Interface.
  2. Pindahkan filenya ke Internal Storage.
  3. Matikan Xiaomi Redmi 3s kamu, tekan tombol Volume Atas dan Power secara bersamaan dan lepaskan apabila telah muncul logo MI.
  4. Jika sudah masuk TWRP, pilih Install.
  5. Cari dan pilih file Magisk .zip.
  6. Kemudian geser tombol Swipe to Confirm Flash.
  7. Setelah proses flash berhasil, lanjut dengan memilih Reboot to System.

Cara Root Xiaomi Redmi 3S Dengan SuperSU

  1. Download file SuperSU v2.82
  2. Letakan filenya di Internal Storage HP kamu.
  3. Matikan Xiaomi Redmi 3s kamu, pencet tombol Volume Atas dan Power secara bersamaan dan lepaskan apabila telah muncul logo MI.
  4. Saat di TWRP, pilih Install.
  5. Temukan file SuperSU-v2.82-201705271822.zip.
  6. Geser tombol Swipe to Confirm Flash
  7. Instalasi sukses dan selesai, pilih Reboot to System

Akhir Kata

Sekarang, kamu sudah tahu mengenai cara root Xiaomi 3s MIUI 7, MIUI 8 dan MIUI 9. Semoga dengan adanya tutorial ini bisa membantu kamu untuk dapat membuka akses root di smartphone ini.

Share 2 metode cara root ini ke teman-teman sesama pengguna Xiaomi Redmi 3s agar mereka lebih bisa memaksimalkan Hp mereka dengan mudah seperti menghapus bloatware, memindahkan data game atau aplikasi ke Memory Card, meningkatkan performanya dalam menjalankan game berat dan lain sebagainya.

Demikianlah cara membuka akses root sistem Xiaomi 3s yang dapat saya bagikan. Jika kamu mempunyai kendala maupun kesulitan pada saat proses rooting, silahkan tinggalkan pertanyaan pada kolom komentar yang disediakan di bawah ini.

Leave a Comment