2 Metode Root Xiaomi Mi3 MIUI 7/8/9/10 Dengan Magisk Dan SuperSU

Untuk kamu pengguna Xiaomi Mi3 yang ingin melakukan root Android dengan mudah. Kamu bisa menggunakan cara berikut ini. Dengan cara ini, kamu bisa melakukan root HP Xiaomi Mi3 dengan mudah tanpa menggunakan PC.

Xiaomi, produsen smartphone asal Cina ini berhasil mengukuhkan posisinya di daftar teratas produsen smartphone dunia. Tentu bagi peminat gadget kehadiran xiaomi ini sudah ditunggu2, apalagi untuk HP Xiaomi Mi3 ini. Xiaomi Mi3 ini merupakan salah satu smartphone terbaru Xiaomi yang menjadi flagship Xiaomi dalam persaingan smartphone kelas high end.

Di Indonesia Xiaomi berhasil menarik konsumen pencinta gadget. Kualitas smartphone yang unggul membuat Xiaomi sebagai smartphone alternatif yang diminati. Spesifikasi tinggi dan harga yang relatif murah menjadikan Xiaomi terkenang dikepala konsumen.

Dengan spesifikasi kelas atas seperti CPU Qualcomm MSM8274AB Snapdragon 800 8974-AB, Quad-core 2.3 GHz Krait 400 yang merupakan CPU terbaik ditahun ini, ditambah GPU berkelas dari Adreno 330, untuk urusan performa Xiaomi MI3 tak perlu kita ragukan lagi.

Selain itu, smartphone ini juga sudah menggunakan Layar beresolusi HD  1080 x 1920 pixels, 5.0 inches (~441 ppi pixel density), yang dijamin akan menghasilkan kualitas gambar berkelas, tak kalah dari smartphone premium kebanyakan seperti Google Nexus 5, Samsung Galaxy S4 dan LG G2.

Cara Root Xiaomi Mi3 Dengan Magisk

Magisk merupakan root tool yang dikembangkan oleh Topjohnwu yang memiliki fungsi gabungan antara SuperSU dan Xposed Framework. Magisk ini akan dikelola menggunakan aplikasi Magisk Manager yang merupakan sebuah aplikasi pendukung menjalankan Magisk.

  1. Download file Root Magisk Universal Systemless Interface
  2. Pindahkan filenya ke Internal Storage.
  3. Matikan Xiaomi Mi3 kamu, tekan tombol Volume Atas dan Power secara bersamaan dan lepaskan apabila telah muncul logo MI.
  4. Jika sudah masuk TWRP, pilih Install
  5. Cari dan pilih file Magisk .zip. Kemudian geser tombol Swipe to Confirm Flash
  6. Setelah proses flash berhasil, lanjut dengan memilih Reboot to System

Cara Root Xiaomi Mi3 Dengan SuperSU

  1. Download file SuperSU v2.82
  2. Letakan filenya di Internal Storage HP kamu.
  3. Matikan Xiaomi Mi3 kamu, pencet tombol Volume Atas dan Power secara bersamaan dan lepaskan apabila telah muncul logo MI.
  4. Saat di TWRP, pilih Install
  5. Temukan file SuperSU-v2.82-201705271822.zip. Geser tombol Swipe to Confirm Flash
  6. Instalasi sukses dan selesai, pilih Reboot to System

Demikianlah cara membuka akses root sistem Xiaomi Mi3 yang dapat saya bagikan. Kalau kamu mempunyai kendala maupun kesulitan pada saat proses rooting, silahkan tinggalkan pertanyaan pada kolom komentar yang disediakan di bawah ini.

Leave a Comment